Blog Kami

Internal Medicine

Antibiotik Alternatif Azithromycin untuk Pneumonia Komunitas (CAP)

Salah satu jenis pneumonia yang bisa dijumpai di lapangan ialah CAP. CAP (Community Acquired Pneumonia) merupakan jenis pneumonia yang sumber infeksinya diperoleh dari luar rumah sakit. Penyebabnya antara lain bakteri gram positif atau bisa juga bakteri atipik seperti misalkan Klebsiella pneumonia, Streptococcus pneumoniae, Streptococcus viridans, ataupun bakteri yang lain. Pengobatan menggunakan anibiotik biasanya mulai diberikan setelah diagnosis ditegakkan yaitu apabila didapatkan hasil pemeriksaan penunjang seperti gambaran radiologis (foto toraks) dan laboratorium (kultur dahak) yang mendukung.

10 Jan 2018
Article thumbnail

Internal Medicine

Diagnosis Klinis Kelemahan Anggota Gerak

Kelemahan adalah penurunan kekuatan pada satu atau lebih otot. Paralisis mengindikasikan terjadinya kelemahan otot yang berat sampai otot tidak dapat berkontraksi sama sekali. Parese adalah kondisi antara kelemahan dan paralisis, kelemahan otot pada parese masih ringan atau sedang. Istilah “hemi†mengarah pada salah satu sisi tubuh, istilah “para†terjadi pada kedua kaki, dan “quadri†atau “tetra†mengarah pada kelemahan seluruh anggota gerak. “Plegia†sama dengan paralisis.

6 Jan 2018
Article thumbnail

Internal Medicine

Tatalaksana Syok di Faskes Primer

Syok hipovolemik adalah gangguan perfusi akibat penurunan relatif volume darah intravaskular. Syok hipovolemik dapat terjadi akibat kehilangan sel darah merah dan plasama akibat perdarahan, atau cairan plasma akibat sekuestrasi cairan ekstravaskular atau kehilangan cairan dari gastrointestinal, urine, dan insensible water loss. Diagnosis penyebab syok hipovolemik menjadi sulit apabila terdapat perdarahan tersembunyi. Kehilangan plasma menyebabkan hemokonsentrasi, kehilangan air menyebabkan hipernatremia. Keadaan ini menunjukkan gejala hipovolemia. Pada perdarahan yang berat, dapat ditemukan penurunan hemoglobin dan hematokrit.

4 Jan 2018
Article thumbnail

Internal Medicine

Metformin Bisa Digunakan Untuk Pasien Penyakit Ginjal Kronik

Metformin merupakan salah satu obat hipoglikemik oral golongan biguanide yang efektif dan memiliki risiko hipoglikemia yang rendah. Metformin banyak digunakan di sarana kesehatan utamanya pelayanan tingkat pertama karena terjangkau, tersedia secara luas dan terbukti memberikan banyak manfaat pada pasien. Berbagai panduan penatalaksanaan diabetes mellitus (DM) merekomendasikan metformin sebagai lini pertama yang ideal untuk pengobatan DM tipe 2.

3 Jan 2018
Article thumbnail

Internal Medicine

Tips Mengukur Tekanan Darah di Rumah

Hipertensi merupakan salah satu penyakit kronis yang membutuhkan tatalaksana secara holistik dan menyeluruh. Modifikasi gaya hidup selalu menjadi poin utama untuk dapat memperbaiki kondisi hipertensi dan bila perlu seorang dokter akan memberikan obat-obatan penurun tekanan darah. Terapi non farmakologis dan terapi farmakologis tersebut dilakukan dalam waktu yang lama dan pasien akan secara berkala melakukan kunjungan pada dokter untuk dapat melihat respon terapi. Akan tetapi pengukuran tekanan darah saat kontrol hanya memberikan informasi mengenai tekanan pada saat itu saja. Sedangkan untuk mengetahui keberhasilan terapi, diperlukan pencatatan kadar tekanan darah dari waktu ke waktu agar dapat memberikan gambaran yang lebih optimal. Untuk itu, memantau tekanan darah secara mandiri dari rumah pasien sangat diperlukan untuk membantu dokter mengevaluasi terapi yang sudah diberikan.

2 Jan 2018
Article thumbnail

Paling banyak dilihat

Diagnosis dan Terapi Herpes Zoster Ophtalmica: Panduan Praktis untuk Dokter Umum thumbnail

Diagnosis dan Terapi Herpes Zoster Ophtalmica: Panduan Praktis untuk Dokter Umum

17 Apr 2025
Algoritma Diagnosis dan Terapi Lini Pertama Cegukan Lama (>3 Hari) untuk Dokter Umum thumbnail

Algoritma Diagnosis dan Terapi Lini Pertama Cegukan Lama (>3 Hari) untuk Dokter Umum

7 Apr 2025
Perbedaan Penggunaan Mometason Salep dan Krim: Potensi dan Indikasi Klinis thumbnail

Perbedaan Penggunaan Mometason Salep dan Krim: Potensi dan Indikasi Klinis

7 Apr 2025
Diagnosis dan Terapi Gonorrhea: Perlukah Uji Kulit Sebelum Injeksi Kanamisin? thumbnail

Diagnosis dan Terapi Gonorrhea: Perlukah Uji Kulit Sebelum Injeksi Kanamisin?

28 Mar 2025