Internal Medicine
Be Smart, Jangan Gagalkan Progam Vaksinasi MR ya Kaum Anti-Vaks
Seratus ribu bayi terancam buta-tuli setiap tahunnya. Karena mereka terinfeksi virus rubella. Rubella memang penyakit ringan bila menginfeksi anak-anak, tetapi bisa menjadi bencana ketika menginfeksi ibu hamil. Konsekuensi pahit yang harus diterima adalah bayi mati dalam kandungan atau pun jika lahir bisa mengalami kecacatan seumur hidup. Baru saja tadi pagi aku ditelpon sejawat, seorang dokter di klinik Pondok Pesantren terkemuka di Jawa Timur. Dia menanyakan tentang vaksinasi MR (Mesales-Rubella) yang pelaksanaannya akan dilakukan Agustus-September 2017. Kiai pondok pesantren meminta pertimbangan sejawat ini tentang baik-buruk imunisasi MR. Spontan aku jawab, Baik.