Kejang adalah suatu episode disfungsi neurologis yang disebabkan oleh aktivitas abnormal neuron. Abnormalitas ini dapat menyebabkan terjadinya perubahan mendadak perilaku, persepsi, sensorik, dan motorik.
Epilepsi juga merupakan kelainan di bidang neurologi yang bermanifestasi sebagai kejang. Epilepsi adalah manifestasi kejang yang terjadi rekuren, spontan, dan intermiten akibat aktivitas abnormal listrik di sebagian otak.
Status epileptikus adalah kejang yang terjadi lebih dari 30 menit, berulang, tanpa mengganggu kesadaran. Pada artikel ini, dibatasi kejang untuk pasien dewasa.
28 Feb 2018
Nyeri adalah sesuatu yang bersifat subjektif. Nyeri kepala adalah salah satu keluhan tersering yang membawa seseorang untuk berobat. Karena sering dianggap sebagai suatu yang sering terjadi, pasien dengan nyeri kepala lebih dulu berobat ke fasilitas kesehatan primer.
Nyeri kepala mempunyai range diagnosis banding yang luas, mulai dari yang sederhana kompetensi 4 untuk dokter umum, hingga nyeri kepala yang perlu dirujuk ke fasilitas kesehatan tingkat lanjut.
27 Feb 2018
Asma terjadi karena adanya inflamasi pada saluran nafas yang telah berlangsung kronik. Asma ditandai dengan adanya gejala mengi, sesak nafas, dan batuk yang intensitasnya bervariasi tergantung dari limitasi aliran udara ekspirasi.
Variasi tersebut dapat dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti olahraga, alergen atau paparan iritan, bahan kimia, cuaca atau infeksi virus pada saluran pernafasan. Kondisi hiperrespons terhadap rangsangan biasanya menetap walaupun gejala menghilang atau fungsi paru normal namun dapat membaik dengan pengobatan.
26 Feb 2018
DVD Mahir Terapi Cairan isinya lengkap meliputi
Dasar-dasar Terapi Cairan
Dasar Perdarahan Akut
Strategi Resusitasi Cairan Perdarahan Akut
Dasar Dehidrasi
Strategi Rehidrasi Anak dan Dewasa
26 Feb 2018
Sengatan kalajengking merupakan salah satu masalah kesehatan yang dapat terjadi di negara tropis maupun subtropis terutama Afrika, India, Timur Tengah, Meksiko, dan Amerika Latin. Diperkirakan 1,2 juta orang terkena sengatan kalajengking setiap tahunya dan menimbulkan 3250 kematian (0,27%). Meskipun di Indonesia masih belum ada data yang pasti, namun tenaga kesehatan perlu mengetahui penanganan dan tatalaksana yang tepat untuk sengatan kalajengking.
25 Feb 2018