Internal Medicine
(KLINIS) Alur Pikir Diagnosis Klinis Nyeri Akut Abdomen Atas
Pada pasien yang datang dengan keluhan nyeri akut abdomen, yang pertama harus dipikirkan apakah ada kegawatdaruratan nyata yang memerlukan intervensi bedah segera. Jika sudah disingkirkan kemungkinan ruptur aorta abdominalis, ruptur lien, perforasi organ berongga, obstruksi usus, infeksi dan kolik ginjal, maka selanjutnya perlu dipikirkan kemungkinan nyeri akut abdomen berbasis lokasi nyeri. Lakukan anamnesis pasien untuk mengetahui apakah nyeri dirasakan pada abdomen bagian atas atau bawah. Pada pasien dengan nyeri akut abdomen bagian atas, ada 6 pertanyaan penting yang perlu dijawab untuk mengarahkan diagnosis klinis yang tepat.
