Internal Medicine
Tatalaksana Lanjut Intoksikasi Metanol
Keracunan "oplosan" banyak dilaporkan menyebabkan kematian massal di Jawa Timur. "Oplosan" sebenarnya adalah minuman keras hasil "mengoplos" etanol dan metanol. Kandungan metanol yang digunakan dapat bervariasi, antara 16-40%. Semakin tinggi kadar metanol dalam campuran, maka semakin murah harganya. Namun, juga semakin "mematikan". Pasien yang datang dengan keracunan "oplosan" sering didiagnosis sebagai intoksikasi metanol dengan berbagai komplikasi. Setelah mendapatkan tatalaksana umum intoksikasi alkohol, pasien harus dirujuk untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut oleh dokter spesialis penyakit dalam (Sp.PD)
