25 Jul 2017 • Internal Medicine
"Selamat pagi, dok. Ijin konsul. Anak 12 th. Keluhan awal bintik kecil gatal lama2 melebar dalam 3 hari. Tidak terlalu gatal, tidak nyeri. Sudah diberikan apolar dan cream tidak ada perkembangan."
"Dari gambar, diagnosa saya dermatitis atopik dan infeksi sekunder, namun perlu dikonfirmasi lagi diagnosisnya agar lebih tajam.
Terapi :
"Baik, Terima Kasih Banyak, dok."
Dermatitis atopik adalah peradangan kulit berulang dan kronis dengan disertai gejala gatal. Penyakit ini adalah salah satu dari 155 penyakit yang harus dikuasai dokter umum di PPK 1, termasuk level kompetensi 4A menurut SKDI 2012.
Keluhan Utama yang sering dikeluhkan adalah pruritus (gatal) yang dapat hilang timbul sepanjang hari, tetapi umumnya lebih hebat pada malam hari. Akibatnya penderita akan sering menggaruk, dan dokter dapat menemukan bekas garukan.
Faktor Risiko Dermatitis Atopik adalah
Faktor pemicu Dermatitis Atopik diantaranya adalah
Diagnosis klinis dermatitis atopik ditegakkan berdasarkan anamnesis dan Pemeriksaan Fisik. Setidaknya harus memenuhi 3 kriteria mayor dan 3 kriteria minor dari kriteria Williams (1994) di bawah ini.
Kriteria Mayor:
Kriteria minor:
Xerosis.
Infeksi kulit (khususnya oleh S. aureus atau virus herpes simpleks).
Iktiosis/ hiperliniar palmaris/ keratosis piliaris.
Pitriasis alba.
Dermatitis di papilla mamae.
White dermogrhapism dan delayed blanch response.
Kelilitis.
Lipatan infra orbital Dennie-Morgan.
Konjunctivitis berulang.
Keratokonus.
Katarak subskapsular anterior.
Orbita menjadi gelap.
Muka pucat atau eritem.
Gatal bila berkeringat.
Intolerans terhadap wol atau pelarut lemak.
Aksentuasi perifolikular.
Hipersensitif terhadap makanan.
Perjalanan penyakit dipengaruhi oleh faktor lingkungan dan atau emosi.
Tes kulit alergi tipe dadakan positif.
Kadar IgE dalam serum meningkat.
Mulai muncul pada usia dini.
Pada bayi, kriteria Diagnosis dimodifikasi menjadi:
3 kriteria mayor berupa:
Riwayat atopi pada keluarga.
Dermatitis pada muka dan ekstensor.
Pruritus.
ditambah 3 kriteria minor berupa:
Penatalaksanaan dilakukan dengan modifikasi gaya hidup, yaitu:
Terapi farmakolgik dermatitis atopik di PPK 1 dapat diberikan
Contoh Resep
R/ Cr. Betametason valerat 0,1% tb. No I
S 2 dd, u.e.
R/ Tab Loratadin 10mg no X
S 1 dd tab I
Kriteria Rujukan
Semoga Bermanfaat^^
=
Sponsored Content
Kasus kulit sering sulit. Buktinya, kasus kulit adalah kasus no. 2 (setelah Bacaan EKG) yang paling banyak didiskusikan di Group Diskusi Kasus Klinis DokterPost.com
Group Konsul Kulit dr Ardsari, SpKK dapat menjadi solusi yang bagus buat kamu dalam mengambil keputusan klinis dan memberian terapi terbaik buat pasien di praktek sehari-hari
Daftar Sekarang (WA) Bu Santi LiteBig (0856 0808 3342)
Perubahan Diagnosis Dengue ICD 11
9 May 2020
Rangkuman Webinar PAPDI 30 April 2020
2 May 2020
Bergabung dengan Dokter Post Untuk Karier Anda 🌟